Jumat, 23 September 2016

Website (Riddle)

"Ini akan menyenangkan!". kata temanku Hanah. Dia membujukku untuk membuka satu website yang dapat memberi tahu siapa kita di kehidupan masa lalu kita. Aku lebih suka membaca buku misteri dari pada melakukan itu, tapi akhirnya dia bisa menyeretku ke depan komputer. 
Aku lalu menjawab pertanyaan-pertanyaan yang muncul di website itu dengan jujur. Lalu dengan cepat jawabannya pun muncul di layar di ikuiti dengan space tempat memasukan nomor kartu kredit dan iklan meminta "sumbangan".
Di jawabannya tertulis kalau kehidupanku di masa lalu adalah seorang Sherlock Holmes. Saat itu Hanah meyakinkan aku kalau situs itu sangat terpercaya. Dia bilang "Itu pasti benar, Kamu kan sering memecahkan misteri!".
"Hanah, kamu tidak boleh cepat terlalu percaya. situs ini menipumu."

Bagaimana "aku" bisa tau?
 
 
Jawaban:
Tokoh "Aku" percaya website tersebut penipuan krn , "Aku" penyuka misteri dan dengan mudahnya ia tahu Sherlock Holmes itu tidak pernah ada, karna Sherlock Holmes tokoh fiksi ciptaan Arthur Conan Doyle

Tidak ada komentar:

Posting Komentar